Latihan UST Hari Ke 3, Dandim 0616 Indramayu, Salurkan Bansos Dan Peninjauan Pengobatan Massal

 

Indramayu Today - Dalam rangka membina kemampuan dan meningkatkan taktik bertempur, Kodim 0616/Indramayu melaksanakan kegiatan latihan uji siap tempur (UST) tingkat Batalyon Arhanud 14/PWY Cirebon, yang dilaksanakan oleh Personil Ton 2. Kamis, 22/9/2022.

Nampak hadir dalam kegiatan ini, Pasi Ops Lat Rindam III/Slw, Mayor Arh Feri Maxi, Pasiops Kodim 0616/Indramayu, Kapten Inf Dadang Iskandar, Pelatih Rindam III/Slw, Kapten Inf Sudiyanto, Pelatih Rindam III/Slw, Kapten Arh Wahyudi, Petatih Rindam III/SIw, Letda Inf Slamet, Danton merian A, Letda Arh Fandi (Pelaku), Pelatih Rindam III/Slw Sertu Agus Suriyana, Ketua Rt 001, Ahamd seeta Masyarakat Rt 001 berjumlah 88 orang.

Dalam kegiatan "Teritorial berupa Baksos dan pengobatan gratis" ini ditinjau langsung oleh Dandim 0616/Indramayu, Letkol Arm Andang Radianto,.S.A.P, di sela-sela kegiatan, Dandim menyempatkan diri melakukan pemberian bantuan sosisal dan peninjauan pengobatan massal yakni Baksos berjumlah 30 orang dan Pengobatan massal berjumlah 58 orang.

Dandim menyebut, Kegiatan latihan UST hari ke 3 meliputi, Melaksanakan siaga di lokasi Basis operasi, Melaksanakan kegiatan Patroli penyergapan, Dan melakukan kegiatan administrasi, pengawasan dan pengendalian kegiatan di Basis operasi, Personil Ton 1 melakukan kegiatan Intelijen berupa wawancara dan matbar dalam rangka meng Update data intel dan teritorial ( TO Basah dari KO Atas), Personil Ton 2 melaksanakan kegiatan Teritorial berupa Baksos ( bantuan sembako, pengobatan gratis ) di desa Singaraja, Personil Ton 3 melaksanakan kegiatan Administrasi dan siaga di basis Operasi.

"Seluruh prajurit tetap harus mengasah kemampuan fisik dan taktik bertempur di medan latihan sehingga prajurit mampu melaksanakan setiap materi yang diujikan pada latihan Uji Siap Tempur Setingkat Peleton (UST Peleton) dengan baik dan maksimal guna mendukung pelaksanaan tugas pokok satuan yang akan dihadapi ke depan yang semakin kompleks dan berat," Katanya.

Dandim.menambahkan, latihan yang dilaksanakan menitik beratkan kepada tugas dan kemampuan satuan peleton. Bagaimana para Danton memimpin sebuah operasi, mulai dari tahap persiapan, pelaksanaan sampai dengan tahap akhir.

Setiap prajurit sudah dibekali kemampuan dan pengetahuan perorangan, tinggal bagaimana unsur pimpinan mulai dari Danru dan Danton dapat memaksimalkan kemampuannya dalam memimpin dan mengendalikan pasukan dalam situasi di medan yang sebenarnya.

'Laksanakan UST Peleton dengan sungguh- sungguh agar dapat menjadi tolak ukur kemampuan fisik dan pengetahuan serta kesiapan setiap prajurit serta menjadi evaluasi untuk perbaikan kedepananya,“ tegas Letkol Arm Andang Radianto S.A.P

Pena
By.
Redaksi
Editor
By.
Redaksi
Foto / Video
By.
Internet

Teritorial berupa Baksos dan pengobatan gratis" ini ditinjau langsung oleh Dandim 0616/Indramayu, Letkol Arm Andang Radianto,.S.A.P,

Posting Komentar

[facebook]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget