Keganasan Bisa Ular pada Darah Manusia

 Indramayu Today - Bisa ular pasti berbahaya. Tapi, kita akan makin yakin ketika melihat ganasnya racun ular saat tercampur dalam darah. Seorang pengguna YouTube dengan nama akun Fragrancemad memperlihatkan rekaman video kerja bisa ular dalam darah. Video ini telah disaksikan lebih dari 1,8 juta kali di YouTube.

"Saya melakukan beberapa penelitian untuk parfum Cobra oleh Arthes Jeannes. Saya menemukan video ini tentang bisa ular secara kebetulan. Ini begitu luar biasa. Saya hanya mengunggah ke YouTube," tulis pengguna dalam bagian info video.

"Pada dasarnya, setetes racun diteteskan ke cawan berisi darah. Dalam hitungan detik, gumpalan darah menjadi sebuah bongkahan tebal materi padat," katanya.

"Sebagian besar insiden gigitan ular terjadi di Srilanka, Burma, dan India. Ini merupakan ular yang sangat berbahaya. Anggota besar dari beberapa spesies ular beracun dengan mudah dapat memberikan dosis yang mematikan pada manusia. Korban biasanya akan mengeluh sakit di lokasi gigitan. Mereka mengalami pembengkakan yang dapat terlihat," jelas Dr. Terence M. Davidson, M.D, dari Fakultas Kedokteran, Universitas California, San Diego seperti dikutip dari Huffington Post.

Selain gangguan perdarahan, bisa ular juga menimbulkan gejala seperti kelopak mata bengkak, kesulitan berbicara dan kelemahan pada bagian tubuh. Bahkan, racun ini juga mengakibatkan gagal ginjal akut.

Ancaman racun ular memang terdengar menakutkan. Tapi, bisa ular sangat berguna bagi manusia. Dalam studi yang dipublikasikan tahun lalu di Journal of Biological Chemistry, para peneliti mencatat penggunaan medis dari material yang mengancam ini.
"Bisa ular berisi sejumlah besar racun yang menargetkan protein dalam trombosit," kata Yonchol Shin selaku profesor spesialis racun ular di Universitas Kogakuin kepada Science Daily.

"Beberapa dari racun itu mencegah trombosit dari pembekuan. Ini dapat menyebabkan perdarahan hebat pada korban gigitan ular. Fungsi lainnya, bisa ular sangat kuat dalam mengaktifkan trombosit yang menyebabkan pembekuan darah. Identifikasi target molekul dari banyak racun ini telah memberikan sumbangsih besar bagi pemahaman kami tentang aktivasi trombosit dan penyakit terkait," sebutnya.

Pena
By.
Redaksi
Editor
By.
Redaksi
Foto / Video
By.

Selain gangguan perdarahan, bisa ular juga menimbulkan gejala seperti kelopak mata bengkak, kesulitan berbicara dan kelemahan pada bagian tubuh. Bahka

Posting Komentar

[facebook]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget